Pesawaran (Duasisi.co.id ) : Anggota DPRD Provinsi Lampung,Dapil III ,Hi.Akhmad Iswan H.Caya ,melakukan Sosialisasi Pembinaan Idiologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan Ke II,di Balai Desa Bernung,Kecamatan Gedongtataan,Kabupaten Pesawaran,Sabtu (12/04/2025).
Hadir dalam kegiatan tersebut,Kepala Desa Bernung beserta seluruh perangkatnya,Bhabinkamtibmas serta puluhan masyakat sekitar.

Dalam sambutannya ,Kepala Desa Bernung Deswan,menyambut baik dengan adanya kegiatan Sosialisasi tersebut.Dengan harapan Idiologi Pancasila yang disampikan dapat dijalankan dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini ada manfaat yang didapat,karena tugas dan fungsinya DPRD dan Kepala Desa itu hampir sama ,selaku pelayan masyakat,memberikan pelayanan terbaik kepada masyakat “kata Deswan.
Deswan berharap,dengan hadirnya anggota DPRD Provinsi ditengah -tengah masyakat bisa membawa desanya semakin maju dan berkembang lebih baik .
“Karena beliau Pak Iswan ini adakah wakil kita,yang bisa menyuarakan suara masyarakat,bisa membawa apa yang menjadi harapan kita selaku masyakat”harap Deswan.
Sementara itu ,Hi.Akhmad Iswan A.Caya dalam kesempatan tersebut ,menyampaikan bahwa dirinya hadir ditengah -tengah masyakat,siap bersinergi mengawal kepentingan masyakat.
“Mudah -mudahan ada kontek manfaat dengan pertemuan hari ini.Kalau ngomongin Pancasila ga bisa sebentar,butuh waktu yang panjang,yang jelas kontek manfaat dari pertemuan ini bagaimana Pancasila bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari”kata Iswan.
Apa lagi,di Era teknologi saat ini,untuk menyiapkan masa depan anak-anak bangsa agar lebih tangguh dan siap berkompetisi,sebagai orang tua harus lebih bijak mengontrol tingkah laku anak.
“Memasuki Indonesia emas ini,bagaimana menyiapkan anak -anak kita kedepan siap berkompetisi.Kita tahu akibat Handphone anak sekarang ini lebih dewasa dari umurnya,mau ga mau perkawinan usia dini bisa terjadi,makannya kita harus membentengi anak- anak kita dengan agama ,karena itu lah yang akan menyematkan mereka”ajak Iswan.(*)